Polsek Panakkukang Bagi-Bagi Takjil Ke Pengguna Jalan


 Makassar - Mengisi Ramadhan dengan berbagi kepada sesama dilakukan Polsek Panakkukang melalui pembagian takjil kepada warga dan pengendara yang melintas didepan Mako Polsek Panakkukang, Rabu (05/03/2025).

Turut membagikan takjil Kapolsek Panakkukang AKP Akhmad Alfian, S.I.K., M.H didampingi Wakapolsek Panakkukang AKP Winarno, Seluruh Perwira beserta Anggotanya, Kepedulian yang dilakukan Polsek Panakkukang ini tentu mengundang animo warga yang sore itu melintas.

“Terima kasih sudah dibagikan takjil gratis oleh Polisi di Polsek Panakkukang,” ujar Syukur, warga sekitar.

“Ramadhan adalah bulan dimana kita dilatih untuk saling peduli, karena itu melalui pembagian takjil dan makanan ini kami berharap dapat menggugah jiwa kepedulian anggota kepada warga yang membutuhkan bantuan,” ucapnya Kapolsek Panakkukang AKP Alfian.

Lebih baru Lebih lama