Bhabinkamtibmas Kelurahan Pannabungan Mediasi Perselisihan Warga Secara Kekeluargaan

 

Makassar – Bhabinkamtibmas Kelurahan Pannabungan, Kecamatan Mariso, Aiptu Hamzah, berhasil menyelesaikan perselisihan yang terjadi di antara warganya melalui mediasi dan pendekatan kekeluargaan, Senin (17/02/2025).

Dalam upaya menciptakan situasi yang kondusif, Bhabinkamtibmas mengajak tokoh masyarakat serta kedua belah pihak yang bertikai, termasuk pihak keluarga, untuk berdiskusi guna mencari solusi terbaik. Dengan pendekatan persuasif, Aiptu Hamzah mengimbau para pihak yang berselisih agar menahan diri dan tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum.

“Penting bagi kita semua untuk menjaga kerukunan, kedamaian, dan toleransi tanpa adanya permusuhan di antara masyarakat. Dengan adanya kesepakatan damai, permasalahan ini dianggap selesai dan tidak perlu berlanjut ke ranah hukum,” ujar Aiptu Hamzah.

Melalui mediasi tersebut, kedua belah pihak sepakat untuk berdamai dan menyelesaikan masalah secara kekeluargaan. Kesepakatan tersebut dituangkan dalam sebuah pernyataan yang ditandatangani oleh kedua belah pihak serta disaksikan oleh keluarga masing-masing dan tokoh masyarakat setempat.

Pihak keluarga dari kedua belah pihak menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas yang telah membantu menyelesaikan perselisihan dengan bijaksana dan adil. Mereka berharap agar warga Kelurahan Pannabungan dapat terus hidup rukun dan menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan mereka.

Upaya problem solving yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini merupakan bagian dari pendekatan Polri dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2025.

Lebih baru Lebih lama